TUGAS BAHASA INDONESIA
EKONOMI INDONESIA AKAN MELAMPAUI JERMAN DAN INGGRIS
1. Menurut kalian, negara manakah yang memiliki ekonomi paling bagus di dunia dan negara manakah yang memiliki ekonomi yang paling buruk?
2. Apabila dibandingkan dengan negara lain, ekonomi Indonesia berada pada urutan keberapa?
3. Mungkinkah Indonesia memiliki ekonomi yang setara dengan ekonomi negara-negara maju?
4. Syarat-syarat apakah yang harus dipenuhi agar ekonomi Indonesia menjadi setara dengan ekonomi negara-negara maju?
5. Apakah yang ditempuh oleh pemerintah agar syarat-syarat itu terpenuhi?
6. Apakah yang seharusnya ditempuh oleh setiap warga agar ekonomi Indonesia maju?
7. Apakah yang seharusnya dilakukan oleh sekolah agar ekonomi Indonesia maju?
8. Apakah yang dapat kalian lakukan agar ekonomi Indonesia maju?
JAWABAN :
1. Menurut saya, negara dengan ekonomi paling baik di dunia adalah negara Amerika karena negara ini sudah maju dan berkembang pesat dalam perekonommian didunia saat ini. Dan negara yang memiliki perekonomian yang paling buruk saat ini adalah negara kita sendiri karena negara kita berada pada urutan ke 16 namun saya yakin pada tahun 2030 negara ini akan berada pada urutan ke 7 setelah Amerika, Cina, India, Jepang, Brazil, dan Rusia. Perekonomian di indoneisa tidak akan lagi buruk tetapi sudah maju asalkan kita mewujudkan potensi itu dari dalam diri kita sendiri
2. Pada saat ini urutan ekonomi di Indonesia adalah urutan ke 16 di dunia
3. Mungkin saja bisa asalkan kita bisa mewujudkan tekad-tekad yang sudah ada di dalam diri kita
4. Kita harus mempertahankan pertumbuhan ekonomi di Indonesia yang berada pada kisaran 5-6% atau paling tidak kita bisa meningkatkan perekonomian ini. Kita juga melakukan pembenahan terhadap infrastruktur
5. Yang perlu dilakukan oleh pemerintah adalah mengawasi dan menjalankan beberapa syarat diatas agar perekonomian di Indonesia saat ini tidak merosot
6. Masyarakat bisa membantu dengan cara mendorong pertumbuhan di Indonesia dengan membayar pajak dan mendorong pertumbuhan di indonesia hingga mencapai 7%
7. Menurut saya, pihak sekolah bisa meningkatkan ekonomi di Indonesia dengan cara menerapkan pembelajaran ekonomi oleh pihak sekolah sejak dini, jadi para murid akan mengerti bagaimana mengolah ekonomi supaya saat ia bekerja nanti, para murid akan bekerja profesional dan optimal
8. Yang saya lakukan untuk Indonesia supaya ekonomi negara ini maju adalah dengan membantu pemerintah atau investor dalam upaya pendalaman pasar keuangan, pembenahan di sektor riil dan infrastruktur untuk mendukung, menjadikan ekonomi Indonesia yang terbesar di Asia Tenggara