Resensi novel sunset bersama rosie
tere-liye
1. Data buku :
a. Judul : sunset bersama rosie
b. Penulis : tere-liye
c. Jumlah halaman : 426 halaman
d. Gambar dan warna :
e. Penerbit : MAHAKA
f. Alamat penerbit : jl. Taman margasatwa no. 12 ragunan, pasar minggu, Jakarta selatan 12550
2. Unsur unstrinsik :
a. Tokoh : – Tegar
– Rosie
– Sekar
– Nathan
– Anggrek
– Sakura
– Jasmine
– Lili
– Oma
b. Watak :
-Tegar : sabar, perhatian
-Rosie : naïf, baik , sabar
-Sekar : sabar, cengeng
-Nathan : berani
-Anggrek :dewasa, sabar
-Sakura : keras kepala, berisik, pantang menyerah
-Jasmine : rasa ingin tahu yang tinggi
-Lili : pendiam
-Oma : sabar , suka memberi nasehat
c. Alur : campuran
d. Latar
Latar waktu : –Pagi
– Siang
– Sore
– Malam
Latar latar tempat : -Gili Trawangan
– Jimbaran
– Dreamland
– Kuta
– Bandara
– Pelabuhan
– Resor
– Jakarta
– Apartemen Tegar
– Rumah Sekar
– Aula
Latar suasana : -Senang
– Sedih
– Tegang
– Seram
– Bersyukur
– Romantis
e. Tema : kesempatan kedua
f. Sudut pandang : orang pertama dan ketiga
3. Unsur ekstrinsik :
1. Nilai budaya : memberi ucapan / sambutan selamat datang khas Lombok kepada para turis yang datang
2. Nilai pendidikan : mendidik untuk lebih bersabar dalam menjalani hidup
3. Nilai moral : jangan pernah menyakiti hati orang lain
4. Sinopsis :
Tegar pernah patah hati, menyaksikan pujaan hatinya, Rosie (yang telah dia cinta selama 20 tahun) dilamar oleh sahabatnya sendiri yang baru dikenalkannya pada Rosie dua bulan yang lalu. Rosie amat sangat menyukai sunset, tak pernah sekalipun wajahnya berpaling saat 47 detik sunset berlangsung. kecuali saat Nathan melamarnya di atas puncak Gunung Rinjani. Rosie memandang wajah Nathan. pemandangan ini sudah cukup bagi Tegar untuk menyimpulkan bahwa Rosie juga ingin menikah dengan Nathan. Tegar tak kuasa lebih lama lagi menyaksikan hal menyakitkan tersebut dan langsung memutuskan untuk menghilang dari kehidupan mereka berdua.
tidak lama kemudian, Tegar terpesona pada gadis cantik yang bernama Sekar. cantik, pintar, sabar dan pendengar yang baik. Sekar adalah pilihan terbaik. mereka memutuskan untuk bertunangan lalu menikah. namun takdir berkata lain, dimalam sebelum pertunangan mereka, Bali terserang Bom (Bom Jimbaran) dan keluarga Rosie menjadi korban. Nathan meninggal, Rosie yang tak mampu menahan kehilangan depresi dan bersikap seperti orang gila. tanpa pikir panjang, Tegar mengambil alih tanggung jawab untuk mengurus keluarga Rosie, Sekar terlupakan..
Sekar ahirnya menyerah, memutuskan untuk bertunangan denganlelaki yang mencintainya, bukankah dicintai lebih bahagia dari pada mencintai ? Tegar demi mengetahui kabar itu baru mengingat janjinya pada Sekar, maka dia terburu-buru mendatangi Sekar dan memohon memberinya kesempatan. Sekar yang memang masih sangat mencintainya, membatalkan pertungan tersebut. mereka ahirnya memutuskan menikah.
dihari pernikahan mereka, keluarga Rosie hadir, menatap senyum bahagia di wajah pengantin, wajah Sekar yang cantik, Tegar yang gagah. namun tiba-tiba, bungsu dari Rosie berlari ke arah Tegar, menangis dan mengatakan bahwa dia ingin memiliki Papa seperti Tegar. tak kuasa melihat anaknya seperti itu, Rosie berlari mengajak anaknya pergi, saat itulah takdir ahirnya membukakan jalan bagi mereka, Sekar yang sangat cantik, yang sangat bahagia atas pernikahan itu, yang sangat mencintai Tegar, berlari mengejar Rosie dan menggandeng tangan wanita itu, lalu dia berkata “20 tahun kemuadian aku akan menyesal telah melakukan ini, dan jika aku tidak melakukan ini maka aku akan menyesal selama 20 tahun kemudian, pergilah, kalian memang di takdirkan untuk bersama”
begitulah takdir membentuk suatu kisah yang sangat panjang hanya untuk menyatukan kedua orang tersebut. setelah melalui banyak kesedihan, waktu, ahirnya mereka diberi kesempatan untuk bersama.
5. Komentar :
a. Keunggulan : novel ini sangat lengkap sekali ada senangnya, sedihnya gregetnya pokoknya lengkap.
b. Kekurangan : saya seringkali merasa bosan ketika membaca novel ini