4 Cara Membuat CV yang Menarik dan Langsung Diterima Kerja

Bindonline.com – Bagaimana cara membuat CV yang menarik? Di dalam melamar pekerjaan, anda tidak cukup hanya menulis surat lamaran kerja. Ada beberapa hal yang harus anda lampirkan agar tempat kerja yang anda tuju mau dan tertarik untuk membaca lamaran anda. Salah satu dokumen tersebut adalah CV. Dokumen ini merupakan persyaratan yang wajib anda lampirkan karena di dalamnya memuat informasi yang bisa menentukan diterima atau tidaknya anda di tempat kerja tersebut.

Oleh sebab itu, penting untuk mempelajarai bagaimana cara membuat CV yang menarik. Jika anda berhasil, kemungkinan tempat anda melamar pekerjaan tidak akan ragu untuk menjadikan anda sebagai salah satu karyawan di sana dengan menduduki jabatan tertentu sesuai pengalaman dan kemampuan anda. Namun sebelum itu, kami akan mengulas tentang pengertian dan fungsi CV serta beberapa hal terkait lainnya.

Pengertian CV

CV adalah singkatan dari Curriculum Vitae merupakan dokumen yang di dalamnya memberikan informasi tentang pengalaman kerja yang anda miliki. Di dalam CV juga terdapat informasi seputar latar belakang pendidikan anda. Dalam bahasa Indonesia, Curriclum Vitae diartikan sebagai daftar riwayat hidup. Dokumen ini merupakan dokumen wajib yang harus anda lampirkan di dalam menulis surat lamaran pekerjaaan.

Di dalam CV juga berisi informasi tentang sejarah tidak banyak orang mengetahuinya. Bisa dikatakan bahwa dokumen ini merupakan salah satu cara yang anda lakukan untuk mempromosikan diri anda. Ya, anda perlu memperkenalkan diri anda bukan hanya identitas, melainkan juga kemampuan dan pengalaman yang anda miliki. Dengan begitu, orang yang hendak berkenalan dengan anda akan langsung tahu kira-kira seperti apa kemampuan dan passion anda.

Fungsi CV

Lalu apa fungsi yang dimiliki oleh CV? Ada beberapa fungsi Curriculum Vitae yang perlu anda ketahui:

  • CV merupakan dokumen untk mempromosikan diri kepada perusahaan atau tempat melamar pekerjaan.
  • CV untuk memberi tahu tentang pengalaman yang anda milik sebelum anda melamar pekerjaan tersebut.
  • Memberi tahu seputar latar belakang pendidikan anda.
  • CV juga terkadang digunakan sebagai patokan untuk mengetahui seberapa besar gaji yang nanti anda terima jika diterima kerja.

Cara Membuat CV yang Menarik dan kreatif

Berikut ini langkah-langkah yang harus anda lakukan jika ingin mengetahui cara membuat CV yang menarik. Setelah mempelajarinya, kami yakin peluang anda bekerja di perusahaan atau instansi yang anda tuju akan lebih besar.

1. Melakukan job research

Cara membuat CV yang menarik dan mudah dimulai dengan melakukan job research terlebih dahulu. Maksudnya, anda harus mencari semua informasi yang berhubungan dengan perusahaan atau instansi tempat anda melamar kejar. Pastikan juga tentang lowongan kerja yang tersedia pada tempat tersebut untuk mengetahui apakah memang sesuai dengan kemampuan serta pengalaman anda atau tidak.

Jika ada pekerjaan yang sesuai dengan kemampuan, cepatlah mencatat semua informasi. Beberapa informasi tersebut yang perlu dicatat adalah alamat yang dituju, keahlian, kualifikasi pekerjaan, pengalaman kerja, keterampilan, dan beberapa hal penting lainnya. Jangan lupa untuk mencata dan jika perlu menghafal visi serta misi perusahaan.

Hal ini penting anda lakukan karena dikhawatirkan ketika proses interview, anda akan ditanya tentang visi dan juga misi perusahaan tersebut. Bukan hanya ditanyakan, kemungkinan anda juga akan diminta untuk menjelaskannya.

2. Mengetahui isi CV

Membuat CV yang menarik dan langsung diterima adalah anda harus paham seperti apa CV itu. Di dalam menulis CV, anda harus paham urutan informasi yang harus ada di dalam Curriculum Vitae yang anda buat. Secara umum, susunan CV yang benar adalah sebagai berikut:

  • Identitas diri yang berupa nama lengkap, alamat, tanggal lahir, nomor telepon, dan lain-lain.
  • Pendidikan, termasuk jurusan, IPK, dan tahun lulus
  • Personalitas yaitu gambaran tentang karakter anda.
  • Pengalaman kerja dan proyek, termasuk juga anda lampirkan penghargaan yang pernah anda raih sebelum anda melamar pekerjaan.
  • Pelatihan yang sudah anda ikuti dalam waktu 2 sampai 3 tahun terakhir. Bisa anda lampirkan sertifikat pelatihan anda jika diperlukan.
  • Anda juga bisa melampirkan informasi lainnya yang memang diperlukan perusahaan.

3. Membuat CV

Langkah yang ketiga adalah mulailah proses pembuatan CV. Cara membuat CV yang menarik yakni anda harus membuat CV dengan desain yang bagus. Pastikan desain CV dapa dibaca, bagus, serta memiliki layout yang rapi. Sudah ada banyak website yang bisa anda manfaatkan untuk membuat CV yang menarik. Beberapa website yang terkenal tersebut antara lain:

  • Resume.io
  • Kinzaa
  • VisualCV
  • Resumonk
  • Uptowork
  • ConnectCV
  • dan lain sebagainya

Selain desain, pastikan bahwa warna desain tersebut juga sesuai dengan karakter yang dimiliki  perusahaan. Kemudian, pilihlah ukuran dan bentuk huruf yang dapat dibaca. Dengan membuat CV yang menarik seperti itu, buka tidak mungkin anda akan diterima kerja. Tentunya jika anda memiliki kualifikasi yang dibutuhkan oleh perusahaan.

4. Koreksi CV anda

Cara membuat CV yang menarik tulis tangan maupun ketik adalah dengan mengoreksi hasil CV yang telah anda buat. Ketika anda sudah menyelesaikannya jangan langsung melampirkannya ke dalam surat lamaran anda. Anda harus mengoreksi setiap bagian yang ada pada CV, terutama tulisannya apaka sudah menggunakan bahasa yang ada pada surat resmi atau tidak.

Anda bisa sekaligus membacanya dari awal sampai akhir. Pastikan juga tidak ada kesalahan tulis, baik untuk  nama, jabatan, maupun hal-hal lainnya. Meskipun terbilang hal kecil, namun resikonya bisa cukup besar dan bisa membuat anda tidak diterima di peruashaan tersebut.

Contoh CV yang menarik langsung ACC

1. Contoh CV yang menarik dan benar

Contoh CV yang menarik dan benar

Contoh CV yang menarik dan benar

2. Contoh CV yang menarik bahasa Indonesia

Contoh CV yang menarik bahasa Indonesia

Contoh CV yang menarik bahasa Indonesia

3. Contoh CV yang menarik bahasa Inggris

Contoh CV yang menarik bahasa Inggris

Contoh CV yang menarik bahasa Inggris

4. Contoh CV yang menarik serta kreatif

Contoh CV yang menarik serta kreatif

Contoh CV yang menarik serta kreatif

Leave a Reply