YouTube Kenapa Restricted Mode atau Mode Terbatas? Cara Mengatasinya

YouTube Kenapa Restricted Mode atau Mode Terbatas dan Cara Mengatasinya

Itu kenapa? Kok nggak bisa buka video? Apa itu restricted mode? Mode terbatas apa sih?

Itulah itulah pertanyaan yang banyak disampaikan oleh netizen berbagai sosial media, yang mengaku tidak bisa mengakses video dan channel favorit mereka.

Hal tersebut juga kami alami, banyak video channel favorit kami tidak bisa dilihat, kejadian ini tentu menjadi pertanyaan tersendiri, di tampilan YouTube muncul kotak kosong tuliskan restricted atau model terbatas coba gunakan akun Google apps.

Tidak hanya video yang dibatasi, pada video yang bisa diputar kolom-kolom komentarnya ikut terbatasi sehingga komentar-komentar pada video tidak muncul.

Kami mencoba mencari jawaban melalui sosial media Twitter, ternyata  banyak yang senasib dan mempertanyakan kendala tersebut kepada akun resmi Provider internet atau seluler seperti Telkomsel dan Indosat.

Jawaban yang didapat adalah, permasalahan restricted atau mode terbatas muncul karena adanya kebijakan pemerintah dalam hal ini kemenkominfo yang mengharuskan provider aktifkan safe mode atau restricted mode, alhasil, aplikasi atau website Youtube yang di akses menggunakan provider indonesia otomatis aktif dalam model terbatasi dan tidak bisa diganti oleh pengguna.

Hal ini adalah dampak kebijakan pemerintah dalam rangka membatasi akses ke konten-konten Terlarang, fitur restricted atau model terbatas sebenarnya sudah disediakan oleh google sebagai pemilik YouTube, namun sifatnya hanya pilihan dan pengguna bebas mau mengaktifkan tidak mengaktifkan batasan tersebut, namun Ya begitulah, pemerintah dalam hal ini kemenkominfo menerapkan kewajiban untuk mengaktifkan mode terbatas tersebut.

Keluhan yang dialami banyak netizen bisa jadi karena penyaring konten belum berfungsi dengan baik atau dalam masa penyesuaian, sehingga terjadi kesalahan deteksi mana konten yang benar-benar terlarang dan mana konten yang isinya tidak terlarang.

Niat pemerintah tentulah baik, menjaga pengguna internet konten konten negatif, namun pemaksaan pembatasan tentu rasanya tidak adil apalagi sistemnya belum terlalu matang, banyak konten-konten positif atau konten-konten hiburan tidak bisa diakses karena pembatasan ini.

Mudah-mudahan pemerintah, provider dan pihak terkait bisa menemukan jalan keluar permasalahan ini sehingga  konten berkualitas bisa diakses kembali dengan baik.

Berikut cuitan menarik netizen di Twitter menanggapi permasalahan restricted atau pembatasan di YouTube

@Ariefchudori: YouTube kenapa nih? Content bagus kok hilang semua?

@cottacatto: Halo @kemkominfo kok youtube sekarang otomatis restricted mode ya??? Padahal dari yt sendiri juga udah ada pengaturan age-restricted kok. Kenapa video2 innocent jadi ikutan kena imbasnya? Jangan kaya anak SMP tahun 2006 dong yang mikirnya youtube = situs porno :)))

 

keterangan telkomsel

 

Demikian tulisan ini, adapun pemerintah (kemenkominfo) belum mengeluarkan press release mengenai auto restricted yang diwajibkan pada provider, tulisan ini dibuat mengacu kepada keterangan akun resmi twitter milik telkomsel dan Indosat, demikian informasi singkat ini mudah-mudahan menjawab pertanyaan Anda seputar masalah masalah video YouTube yang tidak diputar model restricted, terima kasih.

Leave a Reply